Bagaimana Mengenali Gejala Kanker Payudara?

Sabtu, 18 Mei 2013

Bagaimana Mengenali Gejala Kanker Payudara?

gejala kanker payudaraGejala kanker payudara – Sebagaimana kita sudah ketahui bersama bahwa kanker itu sangat lah berbahaya.

Orang yang menderita kanker biasanya harus berjuang hidup dan mati.

Maka dari itulah, untuk mencegah kanker payudara ini, maka cara terbaik adalah dengan mengenal gejala kanker payudara sedini mungkin.

Sesuai namanya, kanker payudara merupakan penyakit yang disebabkan oleh berkembangnya sel kanker di daerah payudara. 

Penyakit ini kebanyakan menyerang perempuan, tetapi ternyata laki-laki juga bisa terkena kanker ini. Kanker payudara merupakan jenis penyakit kanker dengan jumlah penderita terbanyak nomor dua di dunia.

Sedangkan dari tingkat kematian, jenis kanker ini menyebabkan kematian nomor lima terbesar di dunia. 

APA SAJA GEJALA KANKER PAYUDARA

Sama halnya pada jenis kanker lainnya, pada stadium awal, biasanya ciri-ciri kanker payudara sulit dideteksi dan tidak menimbulkan gejala yang berarti.

Gejala biasanya baru timbul ketika kanker telah berkembang menjadi besar dan menekan organ-organ di sekitarnya. Namun, sebagai langkah awal untuk mencegah maka kita harus bisa mengenali gejala awal kanker payudara ini.

Setidaknya harus waspada, jangan sampai kanker ini berkembang ke stadium lanjut. Ada juga cara yang bisa anda lakukan yaitu dengan melakukan deteksi dini secara manual (sendiri) yang disebut dengan istilah SADARI, artikel yang menjelaskan hal itu bisa di baca di Deteksi dini kanker payudara

Gejala Kanker Payudara Pada Stadium Awal 

Pada stadium awal menuju stadium lanjut, ada beberapa gejala yang timbul. Seperti apa gejalanya?

Gejala ini biasanya umum terjadi dan semakin lama semakin buruk, berikut ini adalah ciri-ciri kanker payudara antara lain: 
  • Adanya Penurunan berat badan secara drastis tanpa sebab yang jelas. Meskipun hal ini bukan ciri-ciri kanker payudara yang pasti, namun dengan adanya pengurangan berat badan secara drastis, itu sudah merupakan indikasi bahwa ada yang salah pada tubuh. 
  • Sering demam dan adanya rasa sakit atau nyeri yang kerap datang dan sulit diobati di sekitar payudara. 
  • Perubahan dalam kebiasaan buang air kecil atau besar. Ini juga merupakan indikasi bahwa adanya ketidaknormalan pada tubuh. 
  • Tanda awal dari kanker payudara adalah ditemukannya benjolan yang terasa berbeda pada payudara. Jika ditekan, benjolan ini tidak terasa nyeri. Awalnya benjolan ini berukuran kecil, tapi lama kelamaan membesar dan akhirnya melekat pada kulit atau menimbulkan perubahan pada kulit payudara atau puting susu, biasanya adanya daerah berwana coklat tua di sekeliling puting susu. 
  • Perubahan ukuran atau bentuk payudara, keluar cairan yang abnormal dari puting susu (biasanya berdarah atau berwarna kuning sampai hijau, mungkin juga bernanah). 
  • Payudara tampak kemerahan, kulit di sekitar puting susu bersisik, puting susu tertarik ke dalam atau terasa gatal. 

Gejala Kanker Payudara Pada Stadium Lanjut 

Kalau pada stadium lanjut maka gejala kanker payudara akan lebih parah lagi. Pada stadium lanjut tanda-tanda kanker payudara yang paling jelas adalah sebagai berikut. 
  • Adanya borok (ulkus) pada payudara. Seiring dengan berjalannya waktu, borok ini akan menjadi semakin besar dan mendalam sehingga dapat menghancurkan seluruh payudara. 
  • Gejala lainnya adalah payudara sering berbau busuk dan mudah berdarah. Pada stadium lanjut bisa timbul nyeri tulang, penurunan berat badan, pembengkakan lengan atau ulserasi kulit. 
  • Kanker payudara lanjut sangat mudah dikenali dengan mengetahui kriteria operbilitas Heagensen sebagai berikut: Terdapat edema (bengkak) luas pada kulit payudara (lebih 1/3 luas kulit payudara). 
Ciri-ciri kanker payudara di atas memang merupakan ciri-ciri kanker payudara yang umum terjadi, tetapi ada baiknya untuk periksakan diri Anda ke dokter, sehingga dokter bisa menyarankan pengobatan kanker tanpa operasi terbaik untuk Anda. 

Oke, itulah beberapa ciri-ciri kanker payudara yang sering terjadi. Ingatlah bahwa mencegah lebih baik dari mengobati.

Jadi, teruslah untuk selalu waspada. Apabila ada hal-hal yang tidak biasa, segeralah untuk konsultasi ke dokter.

Semoga bermanfaat dan terimakasih sudah membaca artikel tentang gejala kanker payudara.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Bagaimana Mengenali Gejala Kanker Payudara?

1 komentar: